Sensus Ekonomi 2016
Bantul, www.jogjatv.tv – Sejumlah petugas sensus ekonomi beserta kepala Badan Pusat Statistik ( BPS ) Bantul, Sugeng Ariyanto, Minggu (1/5) mendatangi kediaman Bupati Bantul di Kecamatan Sewon. Kedatangan rombongan BPS ini untuk melakukan pendataan pertama, sebagai tanda diluncurkannya sensus ekonomi. Secara terbuka, Bupati Bantul, Suharsono, beserta istri, Erna Kusumawati, memberikan informasi mengenai keberadaan home stay yang dimilikinya, sejak awal tahun 2015 lalu. Secara administratif, home stay milik Suharsono telah memiliki izin, baik dari Dinas Perizinan, Pariwisata, maupun Izin Gangguan.
Kepala BPS Bantul, Sugeng Ariyanto, mengatakan, sensus ekonomi akan digelar serentak di seluruh indonesia, mulai dari tanggal 1 sampai 31 Mei mendatang. Seluruh rumah tangga akan didata profil usahanya. Selain usaha pertanian, profil usaha masyarakat juga akan didata untuk kemudian dikumpulkan dan dijadikan acuan sebagai program pembangunan jangka panjang oleh Pemerintah. Maka masyarakat diminta untuk aktif memberikan data yang akurat mengenai sensus ekonomi ini.
Sementara itu Bupati Bantul, Suharsono, meminta kepada masyarakat Bantul yang memiliki usaha, untuk bisa memberikan informasi secara terbuka kepada petugas sensus. Hal ini dirasa penting karena hasil dari sensus akan menjadi peta pembangunan ekonomi Pemerintah. ( Anang Zainuddin )
Likes