Satpol PP Razia PNS Dan Pelajar
Gunungkidul, www.jogjatv.tv – Petugas gabungan Satpol PP, Inspektorat Daerah, Disdikpora, dan Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Gunungkidul, Rabu (2/3) menggelar razia PNS dan pelajar di Pasar Tradisional Argosari, Wonosari. Sejumlah PNS, perangkat desa, dan guru terjaring dalam razia penegakan perda tersebut. Para pns yang kedapatan berada di luar tempat kerja di jam kerja tersebut langsung digiring ke pos satpam Pasar Argosari, untuk didata dan dibina. Sejumlah PNS sempat mengelak disebut keluyuran di jam kerja, namun saat ditanya, mereka tidak dapat menunjukkan surat tugas dari instasi atau sekolah masing-masing. Selain PNS dan perangkat desa, sejumlah pelajar juga terjaring razia saat berada di Pasar Argosari pada jam sekolah.
Kepala Seksi Penegakan Perda Satpol PP Gunungkidul, Tri Sugiyardi mengatakan , dalam razia ini petugas hanya menemukan beberapa PNS dan pelajar saja, karena diduga informasi akan adanya razia sudah bocor sebelumnya. Razia serupa akan terus digelar untuk meningkatkan kedisiplinan PNS di Gunungkidul. (Anjar Ardityo)
Likes