Pelantikan Kades Gunungkidul
Gunungkidul, www.jogjatv.tv – Penjabat Bupati Gunungkidul, Budi Antono, resmi melantik 56 kepala desa terpilih. Prosesi pengambilan sumpah kades dilaksanakan di Bangsal Sewokoprojo Kompleks Pemkab Bantul. Dalam amanatnya, Budi Antono berpesan agar kades yang baru saja dilantik segera menyesuaikan diri dengan pekerjaan dan tanggung jawabnya. Budi Antono juga mengingatkan bahwa tanggungjawab kades saat ini semakin berat, karena harus dapat mengelola dana desa dan menyesuaikan dengan kebutuhan masyarakat saat ini.
Upacara pelantikan kepala desa tersebut sempat diselingi insiden. Yanto, Kepala Desa Bejiharjo, mendadak jatuh pingsan pasca prosesi pengambilan sumpah jabatan. Yanto, akhirnya dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan penanganan medis. Tak berlangsung lama, kondisinya berangsur membaik dan sudah bisa diajak berkomunikasi.
Melalui pelantikan ini, diharapkan pembangunan di desa terus bergulir dan menunjukkan perkembangan, sehingga desa tidak lagi dianggap terbelakang. (Anjar Ardityo)
Likes