Style Sampler

Layout Style

Patterns for Boxed Mode

Backgrounds for Boxed Mode

Pameran Gelar Karya”Berdikary” Persembahan Mahasiswa AKINDO

Pameran Gelar Karya”Berdikary” Persembahan Mahasiswa AKINDO

Sleman, JOGJA TV|  Pameran Gelar Karya bertajuk “Berbudaya Dalam Berkarya” (Berdikary) digelar oleh mahasiswa AKINDO Yogyakarta angkatan 2014. Pameran Gelar Karya ini sebagai syarat akhir kelulusan mahasiswa sebelum diwisuda. Gelar Karya akan diselenggarakan pada 21-22 Oktober 2017 bertempat di Loops Station, belakang Kantor Pos Besar Yogyakarta dan terbuka untuk umum secara gratis. Demikian dipaparkan oleh Wakil ketua panitia acara, Vanda Lipta dalam kesempatan Bincang Hari Ini, Jumat (29/09/17) di Studio Jogja TV.

BHI 1500, 29 September 2017.mpg_000177240

Gelar Karya “Berbudaya Dalam Berkarya” menandai masa berakhirnya tugas belajar para mahasiswa AKINDO angkatan 2014 selama tiga tahun. Dalam pameran tersebut akan dipamerkan tugas akhir para mahasiswa dari tiga jurusan yang ada di kampus AKINDO meliputi jurusan Public Relation, Advertising, dan broadcasting. Karya-karya yang dipamerkan antaralain fotografi, majalah, pemutaran film profile, film pendek, instalasi dan pentas teater.

Humas acara, Rohma mengatakan selain pemutaran film dan pameran fotografi dalam Gelar Karya itu juga akan diselenggarakan seminar dan workshop terkait bidang public relation, advertising dan broadcasting dengan mengundang narasumber yang ahli di bidang masing-masing. Para mahasiswa dan masyarakat umum dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk menambah wawasan di bidang public relation, advertising dan broadcasting.

BHI 1500, 29 September 2017.mpg_000328840

Wujud pengabdian para mahasiswa terhadap masyarakat tidak hanya direalisasikan melalui pameran gelar karya saja tetapi juga akan diwujudkan dalam bentuk workshop di komunitas. Workshop akan diadakan dua hari mulai tanggal 14-15 Okotber 2017 berlokasi di Rumah Belajar Indonesia Bangkit yang berlokasi di sekitar Kali Code dan di Karang Taruna Perumahan Piyungan. Dalam workshop tersebut perwakilan mahasiswa dari jurusan Public Relation, advertising dan broadcasting masing-masing akan membagikan ilmunya kepada masyarakat. Misalnya mahasiswa jurusan broadcasting akan membagikan ilmu terkait cara-cara pembuatan film, mahasiswa jurusan advertising akan membagikan ilmu terkait cara mendesain foto, dan mahasiswa jurusan Public Relation akan memberikan ilmunya terkait bidang public speaking. Penyelenggaraan workshop ini nantinya diharapkan akan memberikan manfaat baik untuk masyarakat. “Jadi mereka (masyarakat) bisa belajar di sana sehingga ke depannya bisa menjadi salah satu sumber penghasilan,” kata Sie Acara, Topik Setiawan.

BHI 1500, 29 September 2017.mpg_000250080

Wakil Ketua Panitia Acara, Vanda Lipta mengharap seluruh masyarakat Yogyakarta untuk menyaksikan Gelar Karya “Berdikary” karya mahasiswa AKINDO angkatan 2014. “Ini totalitas karya kita jadi harus datang. Mahasiswa Yogyakarta wajib datang, acara ini gratis,” kata Vanda. (Rum) Sumber: Bincang Hari Ini, Jumat 29/09/2017)

 

Share this with friends

Comments are closed.