Pasar Murah Diskon 70 Persen
Sleman, www.jogjatv.tv – Untuk meringankan beban warga prasejahtera serta para pegawai harian lepas Pemkab Sleman, Senin (20/6) siang Disperindagkop Sleman menggelar pasar murah dengan diskon 70 persen. Dalam pasar murah ini, panitia menjual 1.300 paket sembako. Tiap paket, berisi beras, gula pasir dan minyak goreng seharga Rp 45.000,00, namun hanya dijual seharga Rp 10.000,00. Karena murahnya harga yang ditawarkan, banyak warga maupun pegawai harian lepas Pemkab Sleman rela antri untuk berbelanja di pasar murah ini. Setiap orang hanya boleh membeli satu paket saja, itupun setelah mereka mendapatkan kupon dari panitia.
Kepala Disperindagkop Sleman, Pustopo mengatakan, penyelenggaraan pasar murah ini merupakan wujud kepedulian terhadap warga prasejahtera dan pegawai harian lepas Pemkab Sleman untuk meringankan beban mereka ditengah melejitnya harga sembako di pasaran. ( Subardi )
Likes