Komnas HAM Desak Ubah Pola Penanganan Terorisme
Klaten, www.jogjatv.tv – Menyusul semakin banyaknya kasus terduga teroris yang meninggal saat diperiksa pihak berwajib, Komnas HAM mendesak agar penanganan terorisme tidak mengedepankan kekerasan.
Koordinator Sub Komisi Pemantauan dan Penyelidikan Komnas HAM, Siane Indriyani, dalam konferensi pers bersama kuasa hukum almarhum terduga teroris Siyono, mendesak pihak berwenang untuk tidak mengedepankan kekerasan dalam penanganan kasus terorisme. Pernyataan ersebut merupakan tanggapan atas banyaknya kasus terduga teroris yang meninggal dunia saat dalam pemeriksaan oleh aparat. Komnas HAM menambahkan, penggunaan kekerasan dalam penanganan kasus terorisme tidak akan bisa menyelesaikan masalah, karena kekerasan berpotensi menimbulkan pola kekerasan-kekerasan baru. Siane berharap pola penanganan yang telah dilakukan selama ini dievaluasi secara total, karena tidak terbukti menyelesaikan terorisme. Kegiatan yang mengutamakan kekerasan justru akan menimbulkan reradikalisasi akibat dendam yang tidak pernah selesai.
Dalam kesempatan yang sama, Siane Indriyani menjelaskan, tujuan kedatangannya ke Klaten adalah untuk memantau perkembangan kasus Siyono, sekaligus untuk bertemu dengan keluarga terduga teroris Siyono. Siane mengatakan, jika tim dari Komnas HAM akan melakukan investigasi terkait kasus yang menyebabkan kematian Siyono. (Haryadi)
Likes