Style Sampler

Layout Style

Patterns for Boxed Mode

Backgrounds for Boxed Mode

15 Hektar Lahan Tergerus Aliran Sungai Oya

15 Hektar Lahan Tergerus Aliran Sungai Oya

Bantul, www.jogjatv.tv – Hujan deras yang mengguyur kawasan bantul selama sepekan terakhir, tak hanya menimbulkan longsor dan banjir.  Di daerah aliran Sungai Oya, belasan hektar lahan pertanian dan perkebunan di bibir sungai tergerus derasnya arus sungai hingga membentuk jurang yang membahayakan. Gerusan air ini bahkan mencapai puluhan kilometer, baik di sisi kanan maupun kiri Sungai Oya. Belum ada upaya penanganan dari pemerintah untuk mengatasi abrasi di Sungai Oya ini.

Lurah Desa Selopamioro, Himawan Sajadti mengatakan, di Selopamioro terdapat tujuh pedukuhan yang lahannya tergerus Abrasi Sungai Oya, mulai dari Pedukuhan Jetis hingga ke Pedukuhan Putat. Dari laporan kepala dukuh, gerusan sungai mengakibatkan 15 hektar lahan hilang. Abrasi di Sungai Oya memang bukan kali pertama. Setiap tahun saat banjir melanda Sungai Oya, dapat dipastikan aliran sungai menggerus lahan di sekitarnya. Pemerintah desa tidak bisa berbuat banyak untuk mengantisipasi abrasi di Sungai Oya karena wilayah tersebut merupakan kewenangan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS). Meski demikian hingga kini belum ada peninjauan dari BBWS mengenai kasus abrasi di Sungai Oya. ( Anang Zainuddin )

Share this with friends

Comments are closed.